PESONA AIR TERJUN DAMAR WULAN

07.12 0 Comments



  Air terjun Damar wulan merupakan salah satu air terjun yang berada di Desa Sumbersalak. Masyarakat sekitar sudah mengetahui keberadaan air terjun , namun baru-baru ini mulai dikenal oleh masyarakat diluar daerah sehingga dikelola oleh masyarakat desa untuk dijadikan tempat wisata. Air terjun Damar wulan terletak di Desa Sumbersalak Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember. Perjalanan dari jember dapat ditempuh selama 45 menit, dengan jarak 27 Km, dapat ditempuh dengan menggunakan sepeda motor dan mobil.




Untuk menuju ke Air terjun ini jika dari kampus Unej langsung  menuju mayang sampai pertigaan pom kemudian belok kiri lurus hingga ada pertigaan Gambiran kemudian belok kanan, lurus sampai menemui pertigaan belok kiri, lurus hingga memasuki desa Sumbersalak. Kemudian kita dapat menitipkan kendaraan kita di tempat parkir dengan biaya Rp 3000,00. Untuk mencapai Air terjun kita dapat melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki selama 5 menit hingga mencapai lokasi.

Air terjun ini memiliki pemandangan indah di sekitarnya karena dikelilingi oleh persawahan. Selain itu juga terdapat air terjun lain yang jaraknya berdekatan dengan Air terjun Damar wulan, seperti Air terjun Anjasmoro dan Damar wulan II.

                                                    

                                                  Air terjun Damar wulan II




Air terjun Anjasmoro


Unknown

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

0 komentar: